Rabu, 21 Maret 2012

Maziyyah = Mazaya

Salam semangat sobat, apa kabar hatimu? :) semoga tetap semangat untuk meraih mimpi yang hebat.

Senang sekali jika melihat teman-teman kita dapet juara kelas, jadi bintang pelajar, mahasiswa berprestasi, atau mungkin santri berprestasi. Yang pasti, ketika temen-temen bisa ngraih prestasi, sedikit banyak dari kita pasti pernah merasakan iri di samping haru dan kagum dengan keberhasilan yang telah mereka raih. Lantas, sering kita bertanya pada diri senidri, “Kapan aku bisa seperti mereka?” “Apa mungkin aku bisa seperti mereka?”

Yupz,, keberhasilan merupakan suatu hal yang didambakan oleh banyak orang. Entah itu keberhasilan akademik, non akademik,  bisnis, atau lainnya. Ketika keberhasilan itu telah mampu kita raih maka ia bisa menimbulkan rasa marem  dalam qalbu dan bisa menjadi jejak-jejak emas penghias sejarah dalam kehidupan. Ketekunan disertai doa adalah kunci utama untuk meraih keberhasilan itu.

Apakah kita bisa meraih prestasi seperti orang lain? 

Why not? Kita bisa ko seperti mereka, bahkan lebih dari apa yang telah mereka peroleh karena kita punya potensi untuk berprestasi. Masing-masing dari kita punya Maziyyah, bahkan Mazaya. Yang penting, yakinkan dulu diri kita dengan sepenuh hati untuk meraih mimpi-mimpi yang gemilang itu. Dengan bekal keyakinan dan harapan yang tak pernah pupus, insya Allah diri kita akan lebih semangat untuk meraih sukses. Keyakinan, harapan, usaha nyata, dan doa akan menjadi teman sejatimu dalam menggapai mimpi. Kita pasti bisa!

Ingat, setiap sesuatu memiliki keistimewaan (likulli syai in maziyyah). Allah tidak menciptakan sesuatu dengan sia-sia. Semua yang diciptakanNya membawa manfaat masing-masing, bukan tanpa guna. Useless. Begitu juga dengan diri kita. Coba renungkan, benda mati saja pasti memiliki kegunaan terlepas sudah terungkap atau belum faidah nya itu. Apalagi kita, manusia, makhluk ciptaanNya yang paling sempurna dengan karunia akal pikiran. Selama kita mau mengenali diri sendiri (potensi) insya Allah akan lebih mudah bagi kita meniti langkah sukses dalam hidup.

Sesuatu yang dirawat dengan baik akan membuahkan hasil yang memuaskan. Potensi diri yang terungkap dan dieksplorasikan dengan baik akan mampu menjadikan nilai lebih dalam diri seseorang. Ngga perlu cemas dengan kekurangan (-kekurangan) dalam diri karena kita juga masih punya kelebihan yang mampu menutupi kekurangan-kekurangan itu. Ya Allah, Engkau Maha Tahu Atas ‘Aib-‘aib (Cela) pada diri kami, maka kami mohon tutupilah cela itu Ya Allah”.

Sobat,, janganlah kamu bersedih hati dengan kekurangan-kekurangan yang telah menimpamu karena Allah Maha Pengasih. Janganlah kamu terpuruk dalam kemasyghulan tanpa ada usaha untuk bangkit dari jurang kemasyghulan itu. Berikan perhatian lebih pada pikiran positif dan usah kau hiraukan ‘iblis-iblis’ yang mengganggu jalanmu. 

Likulli Syai in Maziyyah. Setiap Sesuatu Memiliki Keistimewaan. Satu Keistimewaan yang terpelihara dengan Baik Mampu menumbuhkan Keistimewaan-Keistimewaan Lainnya.

So, Siapkah dirimu meraih mimpi??
Ya, Aku Siap ! :) :)

2 komentar:

  1. setiap orang punya keistimewaan masing2 dan setiap orang punya kekurangan masing..semua sudah diciptakan secara adil Oleh Allah SWT dgn tujuan untuk saling melengkapi antara satu individu dgn individu lainnya

    Keep Posting UUM ...

    BalasHapus
  2. mantappp komennya,, yupz. I very agree with you, no bodies perfect. but together we're invincible and together be better :)

    BalasHapus